Senin, 12 Juni 2017

Meskipun dengan Medan yang Berat Pembangunan Jembatan Guguak Diharapkan Siap Sesuai Kontrak

Meskipun dengan Medan yang Berat
Pembangunan Jembatan Guguak Diharapkan Siap Sesuai Kontrak

Kayutanam--Berdasarkan pantauan Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni di lapangan, dari sekian banyak pengerjaan jembatan di daerahnya, ini adalah pengerjaan jembatan yang medannya sangat berat, yakni jembatan Guguak, Kecamatan 2x11 Kayutanam.
    Untuk itu, Bupati Ali Mukhni berpesan kepada pengawas agar betul-betul memberikan perhatian khusus terhadap pekerjaan jembatan itu. Sementara, kepada pihak perusahan, Ali Mukhni minta agar bekerja ektra hati-hati, sehingga setiap proses pekerjaan yang dilakukan dapat berjalan dengan lancar.
    Progres pengerjaan sampai saat ini sekitar 13 persen dengan telah menyelesaikan pengecoran ABT 1 dan pembesihan ABT 2. Pagu dana pembangunan jembatan ini Rp5 miliar. "Inilah gunanya kita ke lapangan. Kita dapat mengetahui kondisi ril yang sedang dihadapi oleh pekerja di lapangan," ujar Ali Mukhni, Minggu (11/6) saat meninjau jembatan itu.
    "Jika perusahaan pelaksana mengalami kesulitan, kita bisa carikan solusinya," ungkapnya. Sementara itu, pihak perusahaan pelaksana pembangunan jembatan Guguak menyampaikan, dari awal pengerjaan sampai sekarang memang dihadapkan dengan medan yang sangat berat sekali," kata dia.
    Mereka perlu berhati-hati dalam setiap proses pengerjaan, dan memang memakan waktu yang cukup lama ini. "Berdasarkan arahan Bupati Ali Mukhni tadi, insya Allah kita akan selesaikan jembatan ini sesuia kontrak," ucap Ronal, pelaksana lapangan.
    Alhamdulillah, pembangunan jembatan Guguak ini ke depannya sangat besar manfaatnya yang akan dirasalan oleh masyarakat Guguak, khususnya Korong Pasa Limau dan Padang Lapai. "Kita mengucapkan terima ksih pada Pemkab Padang Pariaman atas tereaslisasinya pembangunan jembatan ini. Setahu saya, permohanan pembangunan jembatan ini sudah sejak tahun 1996 silam, dan baru bisa tereaslisasi tahun," ucap Armi, salah seorang tokoh masyarakat Nagari Guguak. (501)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar