Minggu, 13 Mei 2018

Bupati Ali Mukhni Kesuksesan Pembangunan Merupakan Dukungan Penuh Masyarakar

Parit Malintang--Prestasi dan kemajuan suatu daerah tidak hanya diukur dari aspek penyelenggaraan pemerintahan saja, melainkan juga diukur dari tingkat kemajuan dan kemakmuran masyarakatnya. Ini berarti kedua hal itu merupakan akumulasi kerja keras dan karya bersama antara pemerintah dan seluruh komponen masyarakat.
Bupati Padang Pariaman, H. Ali Mukhni mengemukakan hal itu pada peringatan HUT ke-51 Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) dan Pemuda Panca Marga (PPM) ke-33.
Demikian juga di Kabupaten Padang Pariaman, ia menegaskan keberhasilan pembangunan yang telah dicapai dalam kurun waktu kepemimpinannya merupakan hasil karya bersama antara pemerintah dan masyarakat.
“Selaku kepala daerah, saya menyadari betul bahwa kemajuan pembangunan yang telah kita capai selama ini bukan karena kehebatan pemerintah, melainkan karena dukungan seluruh elemen masyarakat, termasuk tidak terlepas dari dukungan LVRI dan PPM,” kata Ali Mukhni.
Untuk mencapai kemajuan dan prestasi dimaksud, ia menambahkan, harus terbangun kerjasama berkesinambungan antara pemerintah dan masyarakat. Sebab, pada hakekatnya pemerintah dan masyarakat merupakan dua komponen yang saling membutuhkan.
Meski demikian, Ali Mukhni mengingatkan agar jangan cepat berpuas diri dengan kemajuan pembangunan yang telah dicapai selama ini. Kemajuan itu hendaknya dijadikan motivasi sembari melakukan evaluasi untuk melangkah ke depan, mempersembahkan yang terbaik bagi daerah dan masyarakat.
“Masih banyak yang perlu kita kerjakan, yang membutuhkan kepedulian dan tanggungjawab kita bersama. Masih ada tantangan yang lebih berat dan menghadang kita. Kesemuanya itu membutuhkan kerja keras dan kekompakkan kita untuk menghadapinya,” ungkapnya.
Peringatan HUT LVRI dan PPM itu berlangsung secara sederhana tetapi khidmat, bertempat di aula Kantor Bupati Padang Pariaman di Parit Malintang. Sekitar 300 anggota LVRI dan PPM yang hadir menegaskan kembali sikap mereka untuk berperan-serta menyukseskan pembangunan. (525)
-------------------------------

Bangun Kembali Masjid Baitul Iman
Masyarakat Pautan Kabau Sunua Gelar Goro

Nan Sabaris--Semangat goro yang dilakukan masyarakat Pautan Kabau, Nagari Sunua, Kecamatan Nan Sabaris, Padang Pariaman patut dicontoh. Kamis, kemarin ratusan masyarakat setempat melakukan goro melanjutkan pembangunan Masjid Baitul Iman. Kali ini goro bertumpu pada pengecoran lantai masjid.
Ketua pengurus pembangunan masjid itu, Kapten Karman kepada Singgalang menyebutkan, masjid yang punah akibat gempa 2009 silam itu diansur kembali membangunnya. "Alhamdulillah, ada dua donatur dari pengusaha sukses Jakarta yang menyumbangkan semen 500 zak lebih," kata dia.
"Diawali dengan sumbangan itulah, pengerjaan masjid dengan ukuran 19x19 meter itu dimulai. Diperkirakan, sampai selesai pembangunan masjid yang jadi kebanggaan masyarakat Sunua ini mencapai Rp1,2 miliar lebih," ungkapnya.
Bersama Nanda, panitia lainnya, Karman menilai menjelang selesai pengerjaan coran kali ini, ada beberpa kali lagi dilakukan goro. Setelah itu, pembangunan dilanjutkan dengan pembangunan gubah masjid.
Dia terus berupaya, bagaimana para donatur lainnya bisa memberikan bantuan. Termasuk juga Pemkab Padang Pariaman. Masjid Baitul Iman, disamping sebagai rumah ibadah bagi masyarakat, juga tempat musyawarah membangun nagari. Dan yang tidak kalah pentingnya, adalah tempat penggembelengan anak-anak mengaji, menuntut ilmu agama. (525)
-------------------------------------------

Polres Padang Pariaman Tangkap Dua Orang Pelaku Narkoba

Padang Pariaman--Jajaran Polres Padang Pariaman kembali menangkap pelaku narkoba. Dalam dua hari belakangan, dua pelaku narkoba berhasil dibekuknya. Sabtu malam lalu, Darmai Eki Putra, seorang pelaku ditangkap di Palabihan, Kayutanam.
Pemuda berusia 37 tahun itu tak dapat mengelak, ketika jajaran Polres Padang Pariaman dari Satuan Narkoba dibawah komando AKP Abriadi menangkapnya dengan barang bukti berupa ganja dalam satu paket menengah atau setengah kilogram.
Kepada Singgalang, Senin kemarin Abriadi menjelaskan, Minggu malam pihaknya juga menangkap pelaku narkoba di Rimbo Panjang, Lubuk Alung. Edi Chandra, pemuda 20 tahun juga ditangkap dengan barang bukti berupa ganja dalam satu paket menengah.
"Edi Chandra adalah putra Lubuk Alung yang telah lama bermain dengan barang haram tersebut. Begitu juga Darmai Eki Putra, anak nagari Kayutanam yang telah diamankan dalam tahanan Mapolres Padang Pariaman," kata dia.
Menurutnya, kedua tersangka demikian sedang dalam proses hukum. Mereka diamankan untuk sementara menjelang selesai hukum yang sebenarnya, yang dibebankan kepadanya atas perbuatan yang dilakukannya itu.
Abriadi menyebutkan, penangkapan kedua pelaku pada lokasi yang berbeda tersebut tidak mengalami kesulitan. Artinya, pelaku tidak memberikan perlawanan. Semuanya berjalan lancar, sehingga memudahkan untuk menangkapnya. (525)
------------------------------------------------

Kolaborasi IGM dan Perantau
32 Tim Ikuti Porseni Kecamatan Lubuk Alung

Lubuk Alung--Ikatan Guru Mengaji (IGM) Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman kembali bikin gebrakan. Pekan depan, organisasi guru pendidikan surau itu menggelar Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat kecamatan itu.
Ketua IGM Lubuk Alung Kasmir Diram kepada Singgalang, kemarin menyebutkan, Porseni yang akan digelar itu diikuti sebanyak 32 klub TPA/TPSA dan MDA yang ada di kecamatan yang terkenal dengan panasnya itu.
"Cabang yang dilombakan, futsal, bulutangkis, asmaul husna, tahfidz Quran. Acara diadakan di wilayah bagitan Timur Lubuk Alung. Tentunya, sekalian mengangkat ketertinggalan wilayah demikian," kata Kasmir.
Menurut dia, khusus cabang lomba asmaul husna diadakan dalam dua paket. Yakni paket untuk anak-anak TPA dan paket untuk kelompok majelis taklim yang ada di kecamatan ini.
Untuk kesuksesan Porseni itu, kata Kasmir lagi, pihaknya berkolaborasi dengan perantau sukses Lubuk Alung, Angah Husen dari Irian Jaya. Disamping juga bekerjasama dengan pemerintahan kecamatan dan seluruh nagari yang ada di Kecamatan Lubuk Alung.
"Insya Allah, acara pekan depan itu dibuka secara resmi oleh Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni. Kita ingin, Porseni yang selama ini akrab dikalangan pelajar umum, bagaiman hal itu juga bergema dikalangan pendidikan non formal, seperti TPA dan MDA," ungkap Kasmir yang juga Ketua PPK Kecamatan Lubuk Alung ini. (525)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar