Senin, 17 September 2018

Tingkatkan Pemahaman dan Pengamalan Ajaran Agama

Padang Pariaman--Apa yang telah kita peroleh hari ini, itu merupakan amanah dari Allah SWT melalui kepercayaan pimpinan. Kepercayaan yang telah diberikan pimpinan tersebut agar dijaga dengan baik.
Hal tersebut dikatakan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Padang Pariaman, H. Helmi, Senin (17/9) ketika menjadi pembina Upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) di halaman Kantor Kemenag, Kiambang, Nagari Lubuk Pandan, Kecamatan 2x11 Enam Lingkung. Laksanakan tugas dengan baik dan jalin silaturahim. Sebab antara keduanya saling menguatkan. Orang akan bisa sukses karena tali silaturahimnya kuat. 
Ia juga mengatakan, Kementerian Agama sebagai garda terdepan untuk terwujudnya masyarakat Indonesia yang taat beragama, rukun, cerdas dan sejahtera lahir batin dalam rangka mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian berlandaskan gotong royong. "Dalam rangka meningkatkan pemahaman dan pengamalan ajaran agama, kita harus berupaya bagaimana meningkatkan isi dari masjid agar setiap waktu shalat datang dan kegiatan agama yang lain, jamaahnya selalu ramai," harapnya.
Selain itu, Helmi juga menyampaikan bahwa Kementerian Agama Kabupaten Padang Pariaman selama ini sudah banyak melakukan berbagai perubahan. Di antaranya PTSP yang sedang dalam tahap penyelesaian dan pembangunan talut belakang kantor. "Pada kesempatan ini, saya akan memberikan tausiah singkat tentang tiga macam pangkal dari dosa, yakni sombong, serakah dan hasad. Untuk itu, mari kita jauhi semua pebuatan ini," tutupnya.
Upacara tersebut dilaksanakan oleh MTsN 6 Padang Pariaman (V Koto Padang Alai) dan dihadiri oleh Kasubbag TU, H. Syafrizal, Kasi Bimas Islam, Suhendrizal, Kasi PAI, Epi Mayardi, Kasi PD dan Pontren, H. Firtrison Effendi, Kasi PHU, Irsyad dan Kepala KUA, Kepala Madrasah, Pokjawas, Pokjaluh se-Kabupaten Padang Pariaman. (501)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar