Rabu, 19 Desember 2018

Tahun Depan Januari Pemkab Padang Pariaman Mulai Tender Kegiatan

Padang Pariaman--Sekretaris Daerah Kabupaten Padang Pariaman Jonpriadi mengatakan, ada beberapa strategi percepatan serapan anggaran daerah. Pertama, percepatan pengumuman lelang fisik di tiap-tiap instansi. Kedua, penyusunan perencanaan atau Detail Engenering Design (DED) diilaksanakan pada tahun sebelumnya. Ketiga, mewajibkan rekanan untuk mengambil uang muka kegiatan.
Hal tersebut disampaikannya saat membuka secara resmi workshop pengumumam rencana umum pengadaan barang dan jasa di Hotel Grand Zuri, Padang, Minggu lalu. "Insya Allah, kita jadwalkan Januari tahun depan sudah tender. Mulai sekarang agar disiapkan administrasinya," kata Jonpriadi.
Serapan anggaran Kabupaten Padang Pariaman, kata Jonpriadi, salah satu yang terbaik di Indonesia. Tahun 2016, APBD sebesar Rp1,3 triliun dapat terserap 95,54 persen. Kemudian tahun 2017 mencapai 94,98 persen.
Jonpriasi berharap, agar menjadikan kegiatan workshop sebagai ajang diskusi. Kalau ada yang kurang mengerti, tanyakan kepada narasumber. Sehingga dapat dipahami dan tiada keraguan. "Workshop inj sangat penting. Silakan bertanya sepuasnya kepala narasumber, diskusikan hal yang terbaru terkait pengadaan barang dan jasa," ujarnya.
Sementara, Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Deni Irwan melaporkan, bahwa peserta workshop sebanyak 35 orang dari masing-masing OPD. Kegiatan berlangsung selama dua hari mulai, 16-18 Desember. "Sesuai arahan Pak Bupati melalui Sekda, kita akan tindaklanjuti dan mulai menginput kegiatan lelang untuk tahun 2019," kata Deni Irwan. (501)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar