Rabu, 23 Maret 2016

Pengamanan Pilkada Padang Pariaman, 708 Personil Satgas Linmas Diterjunkan

Pengamanan Pilkada Padang Pariaman, 708 Personil Satgas Linmas Diterjunkan

Parit Malintang--Pemkab Padang Pariaman menyerahkan 708 orang Satgas Linmas yang akan menjaga ketertiban, keamanan, ketentraman masyarakat serta menyukseskan Pilkada, Rabu 9 Desember depan.
    Penyerahan itu dilakukan dalam apel Satgas Linmas, sekaligus apel siaga bencana yang dipimpin Kapolres Padang Pariaman dan Kota Pariaman, di halaman kantor bupati IKK Parit Malintang, Kamis (3/12).
    Kapolres Padang Pariaman AKBP Roedy Yoeliato mengajak seluruh Satgas Linmas untuk turut berpartisipasi, membantu keamanan, ketertiban di wilayah masing-masing. Seluruh Satgas Linmas dan Satgas Bencana harus menjaga netralitas.
    "Sekarang kita memasuki musim penghujan. Butuh Satgas Bencana yang tidak lengah," tegas Kapolres. Sebab, segala kemungkinan bencana bisa saja datang. Padang Pariaman adalah daerah rawan bencana longsor, banjir, kebakaran dan tsunami.
    Pj. Bupati Rosnini Savitri mengatakan, kurang dari satu minggu lagi masa pencoblosan. Keamanan dan kenyamanan Pilkada sangat bergantung pada kondisi Satgas Linmas itu sendiri. Demi keamanan pelaksanaan Pilkada, Pemkab Padang Pariaman bersama aparat TNI dan Kepolisian di dua Resort menurunkan sebanyak 708 Satgas Linmas, yang akan disebar ke suluruh wilayah.
    "Rinciannya, untuk tingkat kabupaten 34 personil, 170 di tingkat kecamatan, 60 di tingkat nagari, dan 444 personil di tingkat korong," tegasnya. Sekaitan dengan pengamanan Pilkada yang dilaksanakan pada musim penghujan, Satpol PP yang memiliki tugas dan tanggungjawab ketentraman dan ketertiban masyarakat turut membantu menjaga dan mengantisipasi potensi terjadinya bencana alam di bawah komando BPBD. (501)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar