Senin, 11 Desember 2017

Utusan DPD HIPKI Sumbar Marhinim Raih Peringkat Satu Penguju Sertifikasi Kompetensi LKP Tingkat Nasional

Padang--Marhinim, Pimpinan Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Aktive Lubuk Basung, Kabupaten Agam berhasil meraih peringkat satu penguji Sertifikat Kompetensi bagi pengelola LKP tingkat nasional yang diadakan Lembaga Sertiffiksi Kompetensi Peltihan Lembaga Kursus (LSK PLK), di Bogor, Jawa Barat, 9-10 Desember lalu.
Keikutsertaan Marhinim dalam acara itu adalah utusan resmi DPD Himpunan Penyelenggara Pelatihan dan Kursus Indonesia (HIPKI) Sumatera Barat. Bersamanya, juga ikut Zulhemdi Asra dari LKP Hem's Institut. Dengan prestasi demikin, HIPKI Sumbar menambah anggotanya yang telah teruji soal sertifikasi LKP nantinya.
Ketua DPD HIPKI Sumatera Barat, Bagindo Rosman bersama salah seorang Wakil Ketua, Zulfebri kepada Singgalang menyebutkan, bahwa pihaknya selalu memanfaatkan momen-momen untuk peningkatan anggota serta LKP itu sendiri. "Alhamdulillan, Marhinim mampu menyisihkan 20 LKP linnya di Indonesia yang ikut acara demikian," kata Rosman yang juga anggota DPRD Padang Pariaman ini.
Sebagai orang yang baru menjabat di DPD HIPKI Sumbar, Rosman bersma seluruh pengurus terus melakukan berbagi pembenahan, mendata seluruh LKP yang ada di Sumbar. Dan yang tak kalah penting itu, melakukan konsolidasi organisasi di seluruh kabupaten dan kota di provinsi ini.
Menurut Rosman, dari 19 kabupaten dan kota di Sumatera Barat, hanya 13 daerah yang dinilai aktif dan punya HIPKI. Untuk itu, enam daerah yang belum ada HIPKI segera dibentuknya. "Kita telah kontak derah Solok Selatan, misalnya untuk membentuk HIPKI. Sebab, LKP yang akan menjlankn HIPKI sudah ada di daerah itu," ungkapnya.
Begitu juga soal sertifikasi LKP, kata Rosman, sebagaimana tuntutan undang-undang dan peraturan pemerintah. "Keberhasilan Marhinim menambah aset DPD HIPKI Sumbar dalam peningkatan sertifiksi kompetensi seluruh LKP yang bernaung di HIPKI Sumbar nantinya," ungkap anggota dewan dari PAN ini. (501)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar