Selasa, 29 Desember 2015

Diduga Karena Dimakan Usia, Los Pasar Usang Ambruk

Diduga Karena Dimakan Usia, Los Pasar Usang Ambruk

Batang Anai--Sebuah los tempat pedagang berjualan di Pasar Usang, Rabu (30/12) kemarin ambruk dan roboh. Los pasar anak Nagari Sungai Buluah, Kecamatan Batang Anai, Padang Pariaman itu ambruk lantaran telah berusia lama, dan tak lagi layak untuk dipakai.
    HK Datuak Tampang Hulu, Kepala Pasar Usang kepada Singgalang menjelaskan, penyebab robohnya los itu tidak ada yang lain, selain dari telah lamanya kondisi bangunan yang hanya ditopang oleh tonggak besi pipa tersebut. "Alhamdulillah tidak ada korban jiwa," kata mantan Walinagari Sungai Buluah itu.
    Namun demikian, kata Datuak Tampang Hulu bersama Agusta Alidin, seorang pedagang dalam pasar itu, ada seorang bapak tua yang terkejut saat bangunan itu akan ambruk. Dia terkejut, saat hendak melarikan diri rupanya kaki dia sempat terkena cidera ringan. "Langsung kita bawa ke Puskesmas, dan telah mendapatkan perawatan," ungkapnya.
    Menurut Datuak Tampang Hulu, pihaknya telah mengajukan permohonan bangunan kembali pasar itu pada 2014 lalu. Mungkin lantaran keterbatasan anggaran daerah, hanya sebuah los bisanya dapat bantuan. Sedangkan untuk satu los lagi belum dapat. Dan los itulah yang roboh. Di samping telah di makan usia, bangunan itu juga telah marasai kena gempa akhir 2009 silam.
    "Diperkirakan anggaran untuk bangunan kembali satu los itu mencapai Rp70 juta," kata Datuak Tampang Hulu. Pihaknya berharap, bangunan itu bisa ditegakkan kembali, sehingga semua pedagang bisa tertampung dengan baik.
    Dia berharap, Pemkab Padang Pariaman bisa membangun kembali. Tentunya dengan sebuah los yang representatif. "Memang kita ada melakukan pungutan kepada setiap pegadang. Namun, persentasenya sangat kecil, dan harus ada suntikan dana dari pemenrintah," ujarnya. (501)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar